Skip to content

HUT ke-1 Koperasi RMP Indonesia Mandiri Diperingati Secara Sederhana

KOPERASI Produsen RMP Indonesia Mandiri pada tanggal 15 November 2021 berusia 1 tahun. Momen itu diperingati pengurus koperasi maupun ormas RMP di Kantor Koperasi RMP Indonesia Mandiri Jalan Teluk Tomini, Palu.

Acara peringatan dilakukan ba’da salah magrib, Senin, 15 November 2021. Para pengurus koperasi hadir termasuk dewan pengawas koperasi.

Peringatan dilakukan secara sederhana disertai pembacaan doa oleh Ketua Koperasi RMP Indonesia Mandiri, Mahfud Masuara.

Sebelum berdoa yang dilanjutkan dengan makan bersama, Mahfud Masuara yang juga ketua umum RMP menyampaikan beberapa hal. Misalnya soal pembentukan Koperasi RMP Indonesia Mandiri tanggal 15 November 2020 di Hotel Paramasu Palu.

Setelah dibentuk dilanjutkan dengan pengurusan akta pendirian pada tanggal 22 Desember 2020. “Karena itu dipilih tanggal 15 November adalah hari lahir koperasi RMP,” katanya.

Dia mengatakan usia 1 tahun tentunya sangat muda bagi organisasi koperasi. Bahkan Mahfud mengungkapkan selama satu tahun berkpirah, koperasi ini masih belum sehat.

“Koperasi masih belum sehat. Tetapi akan terus berjuang menjadi sehat. Karena itu saya minta jadikan momentum ulang tahun ini untuk lebih baik lagi,” katanya.

Mahfud juga meminta pengurus koperasi untuk serius, berupaya bagaimana berbuat koperasi jalan, anggota terus bertambah.

Sebelumnya Sekretaris Umum Koperasi RMP Indonesia Mandiri Ramli Maskota mengatakan, ke depan tantangan koperasi semakin berat. Namun dengan SDM yang ada serta kekompakan tantangan itu bisa diatasi.

Sejauh ini Koperasi RMP Indonesia Mandiri telah melaksanakan program pemberdayaan dengan melayani anggota. Programnya antara lain pemberdayaan modal usaha (PMU), pemberdayaan kepada petani kacang merah di Lewara, Kabupaten Sigi, serta pemberdayaan melalui tanaman jagung di beberapa daerah di Sulteng.

Program tanaman jagung ini sebagai respons atas kerja sama Pemprov Sulteng dengan BRI tantang pemberdayaan masyarakat melalui fasilitas pinjaman UMKM di Provinsi Sulawesi Tengah.*