Skip to content

Viral Vaksin Booster Berbayar, Kemkominfo Pastikan itu HOAX

DUNIA maya sedang viral tentang vaksinasi booster berbayar. Informasi ini pertama beredar di media sosial Facebook yang menyebutkan bahwa vaksin booster tidak akan gratis bagi seluruh masyarakat.

Pada foto yang beredar terdapat narasi bahwa masyarakat yang tidak memiliki kartu BPJS Kesehatan wajib membayar untuk mendapatkan vaksin booster. Bahkan pada foto itu disertai logo Kominfo RI, Kementerian Kesehatan, dan KCP PEN.

Benarkah? Dilihat di akun twitter @kemkominfo, Kamis, 3 Februari 2022, faktanya informasi tersebut salah alias HOAX. Juru Bicara Vaksinasi COVID-19 dari Kementerian Kesehatan dr. Siti Nadia Tarmizi membantah informasi yang menyebutkan jika masyarakat yang tidak memiliki kartu BPJS Kesehatan wajib membayar untuk mendapatkan vaksin booster.

“Vaksin booster dipastikan gratis bagi seluruh rakyat Indonesia,” tulis @kemkominfo.

Sebelumnya, pemerintah memang menyiapkan tiga opsi dalam program vaksinasi ini, yaitu program pemerintah, Penerima Bantuan Iuran (PBI) BPJS Kesehatan, dan mandiri alias berbayar.

Namun, Presiden Joko Widodo akhirnya memutuskan bahwa vaksinasi dosis ketiga ini gratis untuk seluruh masyarakat Indonesia.

Cek lagi informasi yang diterima melalui media sosial atau broadcast pesan. Caranya mudah!

  1. Kirim pesan WhatsApp ke Chatbot Mafindo ke nomor 085921600500
  2. Cek di situs Kementerian Kominfo di https://t.co/QEgk1EAs4j atau
    https://t.co/cqaWVd8CXW dan https://cekfakta. com.
  3. Cek dan buktikan hoaks terkait COVID-19, kunjungi
    https://t.co/FkCIgWEyDe.(rmp)