BEBAN Amelia bisa sedikit berkurang, setelah mendapat bantuan dari Yayasan Kemanusiaan RMP serta dari sejumlah pengurus RMP Kota Palu.
Amelia adalah anggota RMP dari Kelurahan Tondo Vatutela, Kecamatan Mantikulore. Dia mengalami musibah, dimana rumahnya terbakar pada 20 November 2021 lalu.
Dari foto yang dibagikan kebakaran tampak tak menyisakan bagunan rumahnya. Hanya tiang-tiang kayu yang hangus masih berdiri.
Mengetahui ada anggota RMP mendapat musibah, pengurus RMP Kota Palu Andi Mariem langsung melakukan koordinasi dengan Yayasan Kemanusiaan RMP, yang diketuai Vera Elena Laruni.
Pengurus RMP Kota Palu mengidentifikasi bantuan yang bisa diberikan kepada Amelia. Pada Selasa, 23 November 2021 bantuan dari Yayasan Kemanusiaan RMP diserahkan kepada Amelia di lokasi dekat rumahnya yang terbakar.
Bantuan terdiri dari bahan bangunan untuk hunian sementara seperti semen, triplek, dan seng. Bantuan lainnya beras, air mineral, makanan, telur, dan mi instan.
Penyarahan bantuan dilakukan oleh Ketua RMP Kota Palu Ivonilawati, mewakili Ketua Yayasan Kemanusiaan RMP dan Ketua Pembina RMP Ronny Tanusaputra. Turut serta dalam penyerahan bantuan Manager Koperasi Kota Palu, Korcam dan Korlur Mantikulore.
“Alhamdulillah terima kasih kepada semua kawan yang telah peduli. Terima kasih juga kepada Ketua Yayasan Kemanusiaan RMP ibu Vera Elena Laruni dan Pembina RMP Bapak Roni Tanusaputra,” kata Amelia.*
Penulis: Syahril